BPR Tulus menyediakan beberapa jenis pinjaman kredit. Mulai dari Kredit Modal Usaha, Kredit Konsumtif, dan Kredit Investasi.
Kredit Modal Usaha
Kredit modal usaha adalah jenis pinjaman yang diberikan kepada bisnis atau perusahaan untuk membantu mereka menjalankan operasional sehari-hari. Ini termasuk membayar gaji karyawan, membeli bahan baku, membayar sewa, atau menutupi biaya rutin lainnya.
Kredit Konsumtif
Kredit konsumtif adalah jenis pinjaman yang diberikan kepada seseorang untuk membeli barang atau jasa yang sifatnya konsumsi sehari-hari, seperti elektronik, pakaian, atau liburan. Jadi, jika kamu meminjam uang dari bank atau lembaga keuangan untuk membeli sesuatu yang bukan kebutuhan mendesak atau investasi masa depan, itulah yang disebut kredit konsumtif.
Kredit Investasi
Kredit investasi adalah jenis pinjaman yang digunakan untuk membeli atau mengembangkan aset jangka panjang yang bisa mendukung pertumbuhan bisnis atau meningkatkan produktivitas. Aset ini bisa berupa mesin, peralatan, kendaraan, atau bahkan properti seperti gedung atau tanah.
Syarat & Ketentuan
- KTP
- KTP Penjamin (Sumai/Istri/SaudaraKandung)
- Rekening Koran Tabungan >3 Bulan
- Akta Nikah / Cerai
- Berkas-berkas Jaminan
- NPWP, Akta Pendiri, SIUP, TDP, NIB Untuk Badan Usaha
- Ketentuan Minimal Usia Peminjam 21 Tahun
- Untuk Jaminan Kendaraan minimal tahun pembuatan 2012
Potongan dan Biaya
- Potongan Biaya Provisi
- Potongan Biaya Administrasi
- Potongan Biaya Materai
- Potongan Biaya Kartu Kredit
- Biaya Notaris
- Biaya Appraisal Kredit